Selasa, 10 Januari 2012

harapan terhadap koperasi akan datang

Salah satu badan usaha yang terdapat dalam perekonomian indonesia yaitu koperasi, dimana bentuk dari koperasi tersebut adalah untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia dan dapat berperan aktif dalam mewujudkan kepentingan bersama.

Semakin lama koperasi di indonesia semakin lenyap, bahkan hanya beberapa koperasi yang selaras dengan fungsi dan perannya koperasi itu sendiri.itu artinya koperasi di indonesia kurang dikelola dengan baik.
Pengelolaan yang baik terdapat pada kepengurusan dan keanggotaan yang cukup dengan tanggung jawabnya, sebab dari perilaku yang baik akan menimbulkan kondisi koperasi yang berdampak baik. Jadi koperasi harus segera dibenahi dan ditata agar sesuai dengan peran pentingnya bagi masyarakat.

Tak hanya sekedar memperbaiki kondisi koperasi, sebaiknya koperasi di indonesia juga memperbaiki bentuk pemasarannya dimana bentuk pemasaran tersebut dituntut untuk menciptakan kondisi yang  seluruh aspek dalam organisasinya berkomunikasi dengan pihak luar.

Koperasi pun harus tanggap terhadap perbedaan, oleh karenaitu kecermatan membaca fenomena yang terjadi di sekitar, merupakan kemutlakan agar koperasi tidak tertinggal ataupun bahkan berhembus kepinggir oleh gerumuh perubahan dengan segala implikasi yang ditimbulkannya.

Semoga koperasi diindonesia dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutahannya, oleh karna itu harapan saya untuk koperasi kedepan, memberikan perhatian penuh terhadap kondisi koperasi saat ini agar koperasi yang sebenarnya dapat menjadi peran penting dalam kehidupan bersama.

Tidak ada komentar: